Minggu, 25 November 2012

I Robot


 
Film ini menceritakan tentang kehidupan manusia pada tahun 2035, dimana teknologi semakin berkembang. Perkembangan yang dirasa sangat bermanfaat yaitu pada teknologi canggih dari robot. Robot di tahun itu bisa di gunakan untuk memudahkan segala aspek kehidupan manusia, dari mulai urusan rumah tangga sampai urusan kantor sekalipun. Tapi secanggih apapun robot dimasa itu, belum ada robot yang bisa memiliki emosi sendiri. Robot- robot tersebut hanya mematuhi perintah dari manusia saja. Robot-robot itu dinamakan “NS 5”. Perusahaan U.S Robotics  adalah tempat memproduksi dan mengendaliakan robot NS 5  tersebut. Perusahaan ini dipimpin oleh seseorang yang bernama Lance Robertson. Kata "I" berarti Intelligent, Ideal, Incredible. Produk NS 5 memang dibekali oleh segala kecanggihan robot yang sudah bisa mendampingi manusia melewati segala tugas hari-hari. Para robot ini diikat olah hukum yang melindungi manusia dan membatasi ruang gerak para robot disisi hukum.


Suatu hari  ilmuan yang bernama Prof.Leanning yang bekerja pada perusahaan U.S Robotics terbunuh, detective Spooner dipercayakan untuk menyelidiki kasus ini. Detective Spooner sangat yakin bahwa pelaku pembunuhan terhadap Prof.Leanning dilakukan oleh robot. Tetapi pendapatnya ditentang oleh banyak pihak dikarenakan robot NS 5 tidak memiliki emosi untuk melakukan pembunuhan dan mereka dibatasi oleh hukum robot yang berlaku. Ternyata dugaan Spooner benar, pelakunya memang robot yang diperintahkan oleh ”VIKI” yaitu sebuah jaringan raksasa yang mengatur semua robot dan sebagian infrastruktur dari kota. Detective Spooner dibantu oleh Seorang spesialis psikologi robot bernama Susan Calvin dan juga oleh sebuah robot yang telah dikembangkan oleh . Miles Hogenmiller bernama ’’Sonny”. Sonny sendiri adalah robot yang telah memiliki emosi bahkan bisa bermimpi, sehingga Sonny tidak bisa di kendalikan oleh VIKI.

Gambar diatas adalah mobil yang digunakan oleh Detective Spooner dalam menjalankan tugasnya sebagai detective yang menyelidiki kasus pembunuhan terhadap Prof.Leanning. Mobil tersebut adalah salah satu contoh dari kecanggihan tegnologi yang berbasis AI.diantaranya yaitu dapat dikendalikan secara otomatis atau disebut dengan auto pilot,lalu tidak dilengkapi dengan adanya ban yang digunakan adalah menggunakan sensor panas antara permukaan mobil dengan permukaan tanah atau aspal, Mobil tersebut juga tdak menggunakan bahan bakar bensin sehingga ramah lingkungan.

Deskripsi dari flm I Robot
I, Robot adalah film fiksi ilmiah-action tahun 2004. Film ini disutradarai oleh Alex Proyas dan diproduksi oleh John Davis, Topher Dow, Wyck Godfrey, Laurence Mark dan Will Smith. Will Smith membintangi film ini sebagai Detektif Del Spooner, pemeran utama film ini yang membenci robot dan tidak menyukai integrasi mereka kedalam kehidupan manusia. Pemeran lainnya meliputi Bridget Moynahan, Bruce Greenwood, James Cromwell, Chi McBride, Alan Tudyk, dan Shia LaBeouf. Film ini dirilis di Amerika Serikat dan Kanada pada 16 Juli 2004.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

BTricks